WHAT'S ON INDIEMOVIE 2013??!


  1. Mainhall (special) Workshop akan mewadahi workshop reguler LALIM dengan berbagai macam topik mengenai filmmaking.
Perbedaan dari tahun sebelumnya, workshop kali ini dilakukan per sesi. Jadi seperti bioskop, ada jam tayangnya masing-masing. Tahun ini peserta workshop boleh memilih kelas yang mereka inginkan. 
  1. Booth Zones akan dibagi menjadi enam yakni Idea to Script, Pre-Production, Production, Post Production, Movie Corner dan Casting Stage.
Di masing-masing tempat diadakan coaching session, pameran dan yang paling penting adalah di zona-zona ini peserta workshop yang ingin ikut ke tahap berikutnya berkompetisi dengan sesama peserta. Peserta akan dihadapkan pada challenges sesuai dengan minat mereka.
  1. Center Stage adalah panggung khusus yang didesain untuk performance dan acara seru lainnya.
Puncak acaranya adalah Acting Academy, sebuah program terbaru LA LIGHTS INDIEMOVIE dimana 20 aktor yang lolos casting tahap 1 akan menunjukan kebolehan mereka di hadapan penonton dan juri-juri profesional.
  1. Challenges
    1. Director’s Challenge, adalah mini studio lengkap dengan aktor/aktris untuk peserta yang ingin menjajal kemampuan dirinya sebagai sutradara dari skenario yang disediakan panitia.
    2. Producer’s Challenge adalah challenge yang khusus untuk peserta yang ingin menjadi produser. 
    3. Idea Dropbox adalah kotak tempat peserta memasukkan ide cerita yang dikompetisikan dan difilmkan oleh finalis LA Lights Indiemovie 2013
    4. Shoot Out Challenge, adalah challenge tempat calon director of photography menguji kemampuannya untuk menghasilkan shot terbaik dari skenario yang disediakan panitia.
    5. Show Your Art Challenge, adalah tempat untuk menunjukkan kemampuan peserta dalam ‘mendandani’ set sesuai dengan tema yang diberikan untuk calon Art Director masa depan. Selain ‘mendandani’ set, calon wardrobe atau penata busana juga bisa mendandani mannequin dengan baju-baju yang sudah disediakan panitia atau dibawa sendiri oleh peserta.
    6. Make Up challenge disediakan khusus untuk peserta yang berminat untuk menjadi make up artist.
    7. Record That Sound Challenge, peserta akan mencoba merekam suara di booth yang disediakan.
    8. Make Our Trailer Challenge, peserta yang berminat di bidang editing akan membuat trailer dengan materi editing dari potongan-potongan adengan dari film pendek.
    9. Digital Imaging Challenge, untuk peserta yang ingin menjadi visual effects artist
    10. Score That Scene Challenge, peserta yang tertarik di bidang musik bisa datang untuk menunjukkan kebolehan mereka mengisi scoring dari potongan adegan film pendek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar